Cara GRATIS Menambah Memori Smartphone

01.53

Saat semakin banyak aplikasi dan game keren untuk smartphone, memori internal smartphone 32 GB sekalipun terasa kurang. Apalagi kalau kamu suka banget foto-foto dan menyimpan video.
Sebenarnya kamu yang suka foto-foto atau menyimpan video akan lebih cocok jika beli smartphone yang dibekali memori internal 64 GB atau 128 GB. Tapi harganya mahal. Makanya, JalanTikus akan berikan kamu tips untuk memperluas memori smartphone secara gratis.

Cara Memperluas Memori Smartphone

Saat ini smartphone dengan memori internal 8 GB sampai 256 GB sudah tersedia di pasar, seperti Asus Zenfone Deluxe Spesial Edition atau Xiaomi Mi Mix. Tapi harganya mahal banget. Daripada mahal-mahal beli smartphone dengan memori internal besar, mending coba lakukan cara berikut:

1. Gunakan Fitur Adoptable Storage

Salah satu fitur keren yang ada di Android Marshmallow adalah Adoptable Storage. Fitur ini memungkinkan kamu untuk memperlakukan memori eksternal atau kartu memori kamu sebagai memori internal.
Berbeda dengan versi Android sebelumnya, kamu bisa mengubah memori eksternal jadi memori internal di Android Marshmallow tanpa root. Hanya bermodal memori eksternal yang kamu miliki, memori internal smartphone kamu akan bertambah.

2. Google Photos

Gara-gara punya smartphone selfie terbaik, wajar kalau kamu suka banget selfie; hingga tidak sadar memori smartphone penuh dengan foto selfie. Untuk mengatasinya, kamu bisa instal aplikasi Google Photos untuk menyimpan foto di akun Gmail milikmu.
Keunggulan Google Photos, kamu bisa upload foto milikmu dalam format standar secara unlimited. Jadi nggak usah takut kehabisan storage. Uniknya lagi, setiap foto milikmu bisa dimuat dengan cepat dan ringan, tanpa harus takut boros kuota.

3. Google Drive


Google Drive memberikan gratis ruang penyimpanan seluas 15 GB saat pertama kali kamu membuat akun Gmail. Kamu bisa menyimpan foto, dokumen, video, hingga lagu di dalamnya dengan leluasa. Kamu juga bisa mengaksesnya dari banyak perangkat secara mudah.

4. MEGA


Jika kamu orang yang sering menyimapn dokumen penting di smartphone, ada baiknya menggunakan MEGA. Kamu akan mendapatkan penyimpanan 50 GB secara gratis! Udah gitu, data yang kamu simpan di MEGA dijamin aman, karena dienkripsi secara ketat.

5. Flashdisk OTG



Smartphone kamu belum Marshmallow dan malas buang kuota untuk back-up foto atau dokumen di cloud storage? Kamu bisa gunakan cara lain selain yang tadi disebutkan. Kamu bisa pake flashdisk yang sudah mendukung OTG dan simpan data di USB OTG supaya bisa dibuka kapan dan di mana pun. Cuma, harga flashdisk OTG ini terbilang mahal loh alias nggak gratis.
Gimana? Mudah bukan cara menambah memori internal smartphone ini? Nggak perlu takut memori internal smartphone kamu habis kalau kamu gunakan cara di atas. Semoga artikel ini juga akan mampu membuat kamu untuk lebih bersahabat dengan layanan cloud storage ya!


Terimakasih telah berkunjung di Blog saya, semoga anda menemukan apa yang anda cari dan merasa lebih baik setelah membaca artikel pada blog ini dan silahkan pembaca bertanya atau memberi saran. Salam Ngasal Blog®.

Artikel Terkait

Latest

1 komentar:

Write komentar
Minggu, 12 Januari, 2020 delete


i read this post your post so nice and very informative post thanks for sharing it. also see best android apk download site

Reply
avatar

Silahkan Berkomentar Sesuai Artikel EmoticonEmoticon